Tanggal 27 April 2016 kemarin, aku diundang oleh PT Interkos Jaya Bhakti alias IJB Group untuk merayakan ulang tahun ke 15 perusahaan mereka. Bagi kalian yang mungkin asing dengan IJB, tentu tidak asing dengan nama brand seperti Etude, Cottage, Dr. Jart+, Beauty Couture, Redwin dan Canmake kan? Yup, brand-brand terkenal itu ada di bawah naungan IJB Group.
Acara ini diadakan di GGV Blitz Grand Indonesia sekaligus nonton bareng film Captain America: Civil War.
Pertama-tama, para tamu bisa menikmati coffee time di Sweet Box Lounge sambil menunggu jam 4.30 untuk nonton film bersama.
Di Sweet Box Lounge ini, dipamerkan lah beberapa produk dari anak IJB Group. Ada beberapa brand yang aku pakai misalnya Redwin Sorbolene (review bisa dilihat di sini) which is aku rekomendasin banget karena teksturnya yang pas banget di aku, melembabkan dan menghaluskan kulit dengan hasil yang nyata. Untuk produk Etude juga aku pernah pakai beberapa produknya.
Acara dimulai dengan sambutan representatif dari PT Interkos Jaya Bhakti. Etude merupakan brand yang pertama kali dijual oleh IJB Group sekitar tahun 1999. Aku jujur baru tahu kalau Etude sudah cukup lama berada di Indonesia. Brand paling muda adalah Canmake, yaitu kosmetik dari Jepang yang baru dijual di Indonesia sekitar tahun 2015.
Selanjutnya ada sambutan singkat dari Brand Manager dari Etude, Cottage, Dr. Jart+, Beauty Couture, Redwin dan Canmake. Suatu kehormatan besar banget bisa langsung bertemu dengan Brand Manager dari masing-masing brand yang berada di bawah naungan IJB Group.
Brand Manager Etude House |
Brand Manager Cottage dan Redwin |
Brand Manager Dr. Jart+ |
Brand Manager Beauty Couture |
Brand Manager Canmake |
Apakah kalian memperhatikan orang-orang IJB Group mengenakan bros berbentuk pita warna ungu? Ya, ini merupakan bentuk komitmen mereka untuk menyumbangkan beberapa persen dari penjualan produk mereka untuk Yayasan Lupus Indonesia. Jadi, dengan kalian membeli produk dari brand IJB Group, kalian juga turut menyumbang Yayasan Lupus Indonesia.
Kemudian diadakan doorprize untuk memenangkan produk dari masing-masing brand. Walau nggak menang, aku sangat senang bisa diundang ke acara ini.
Dan guess what? Ada Grand Prize berupa Action Camera Go-Pro Hero 4 yang dimenangkan oleh Kak Vindy. Selamat ya!
Sebelum menonton film, beberapa blogger main ke toilet bioskop yang kece parah! Jadi kami narsis sekalian XD
Kemudian acara menonton bersama pun dimulai. Satu bioskop disewa untuk para tamu dan IJB Group! Kami diberikan popcorn dan goodie bag di dalam bioskop.
Terima kasih IJB Group telah mengundang saya untuk merayakan ulang tahun ke 15! Selamat ulang tahun dan sukses selalu!
Aih, senangnyaaaaa >___< Ngiri deh~
ReplyDeletehttp://farrelandmerry.blogspot.co.id
Hi great reading youur post
ReplyDeleteGreat and I have a dandy offer you: When Home Renovation house renovation mortgage
ReplyDelete