Untuk kalian yang sudah membaca blog post aku yang menghadiri acara Natur Hair Dating, aku mendapatkan produk Natur juga berupa sampo dan kondisioner? Yep, kali ini aku akan me-review produk-produk yang aku dapatkan.
Aku sangat excited mencoba sampo dari Natur ini karena pertama ini adalah produk lokal dan aku sendiri masih mengalami banyak masalah rambut. Dari pengalaman event bersama Natur pada saat itu, aku merasa kayaknya aku cocok dengan produk ini.
FYI, hasil penelitian membuktikan kalau produk sampo yang beredar di pasaran menggunakan bahan dasar deterjen minyak bumi, pewarna dan pewangi buatan, serta bahan kimia lainnya. Dan kamu tahu kalau penyebab kerontokan ternyata 97% itu berasal dari pemakaian sampo berbahan deterjen minyak bumi? Itu loh, sampo-sampo yang buihnya super banyak. Nah, kalau Natur sendiri sukurnya menggunakan kelapa sawit sebagai busa pembersih, jadi nggak heran lagi sih kalau produk Natur sendiri terkenal dari dulu untuk melawan kerontokan rambut.
Kita mulai dengan sampo Natur yang merupakan sampo yang bahannya merupakan ekstrak alami dari Moringa Oleifera yang berfungsi untuk membantu merawat rambut yang rusak.
Aku suka banget dengan desain botolnya, cukup unik.
Warna samponya adalah coklat! Ya, coklat! Karena merupakan ekstrak dari bahan-bahan alami dan Natur nggak menambahkan pewarna buatan lagi ke samponya. Jadi warnanya juga natural. Wanginya masih ada wangi rempah sedikit, tapi lebih friendly.
Busa yang dihasilkan juga sangat halus dan kecil-kecil karena Natur tidak menggunakan detergen minyak bumi, melainkan busa kelapa sawit. Katanya mitos loh kalau busa semakin banyak, rambut semakin bersih.
Aku sudah menggunakan sampo Natur ini sampai sudah mau habis samponya. Sebenarnya aku nggak suka kalau pakai sampo ini aja itu bikin rambutku kusut gitu. Makanya aku barengi dengan pemakaian kondisioner yang juga dari Natur sehingga kusutnya berkurang. Yang aku rasakan selama menggunakan sampo Natur ini, rambutku terlihat lebih mengembang, nggak gampang lepek dan tekstur rambutku menjadi lebih baik.
Nah, aku juga mendapatkan kondisioner Natur yang berbahan dasar urang aring dan minyak zaitun. Kondisioner ini mebantu melembutkan dan merawat kekuatan helai rambut hitam. Kondisioner ini membantu banget mengurangi kusut di rambutku habis menggunakan sampo Natur.
Teksturnya seperti kondisioner biasa dan nggak ada wangi yang aneh-aneh sejauh ini.
Bilasnya juga gampang banget, nggak bakal berasa licin di badan ketika dibilas.
Seperti yang aku bilang, sampo ini membantu mengurangi lepek di rambutku. Aku termasuk orang yang memiliki rambut gampang lepek. Jadi paling nggak, aku harus tiap hari keramas dan aku keramas tiap malam biar aku bisa tidur nyenyak. Hehehe. Tapi pernah aku lagi malas keramas pas malam itu dan memang liat rambut masih nggak lepek, jadi tidur aja. Aku sedang rutin menggunakan Natur dan jika sudah habis botol ini, aku mau mencoba yang gingseng karena rambut aku rontok parah. Semoga Natur bisa membuat bahan-bahan samponya yang nggak bikin kusut lagi, udah top banget deh produk lokal satu ini.
No comments:
Post a Comment